Salam sobat blogger, Whatsapp bersama androidnya sekarang sudah sudah sangat banyak sekali pemakainya seiring besarnya penjualan smart phone dan tablet dengan operating sistem (OS) Android, yang menurut perusahaan analisis IDC di California - Amerika Serikat di tahun 2015 ini terdapat 1,15 miliar unit smartphone Android yang akan di deleverikan.
Semakin banyak pengguna, semakin banyak teman yang menggunakan whatsapp, namun adakalanya ketika kita mempunyai kontak group yang cukup banyak akan tidak nyaman dengan layar smart phone yang tidak begitu lebar, nah kabar baiknya sekarang whatsapp bisa langsung di jalankan di browser pada alamat https://web.whatsapp.com/. Ini adalah salah satu cara menjalankan whatsapp di PC/ Laptop, cara lainnya adalah dengan menjalankan Android di PC/ Laptop atau dengan kata lain kita menjalankan Operating System Android di atas Operating System Windows, jika komputer kita menggunakan windows yang hal ini memerlukan sebuah emulator (sebuah virtual mobile device). Jadi silakan sobat pilih mau menjalankan whatsapp lewat browser atau dengan menjalankan aplikasi whatsapp di komputer dengan menggunakan emulator. Untuk memasang emulator android silakan baca artikel Cara Install Aplikasi Android Di Pc Atau Laptop yang pernah saya posting sebelumnya.
Berikut ini tutorial singkat menjalankan whatsapp di PC/ Laptop:
Cara Menggunakan Whatsapp Web:
- Buka alamat web https://web.whatsapp.com di browser sobat
- Scan kode QR yang tampil di situs web tersebut dengan menggunakan smart phone yang sobat miliki, beberikut ini beberapa cara mengakses QR scanner dari beberapa operating system, yang dijelaskan pada web whatsapp:
- Android : Buka Whasapp - Menu - Whatsapp Web BlackBerry : Buka Whasapp - Chatting - Tombol Menu - Whatsapp Web
- Nokia S60 : Buka Whasapp - Menu - Whatsapp Web
- Windows Phone : Buka Whasapp - Menu - Whatsapp Web
- BlackBerry 10 : Buka Whasapp - Gesek kebawah dari bagian atas layar - Whatsapp Web
- Nokia S40 : Buka Whasapp - Gesek keatas dari bagian bawah layar - Whatsapp Web
Cara Menggunakan Whatsapp dengan Emulator Bluestacks:
Pertama setelah bluestacks terinstall di komputer sobat, silakan login menggunakan google account untuk dapat mengakses Appstore dari google play, kemudian ketikan di pencarian Whatsapp Messengger.Berikutnya lakukan penginstallan whatsapp sampai selesai
Ditengah installasi whatsapp akan meminta memverifikasi no handphone yang akan sobat gunakan dalam aplikasi ini. Tunggu sms dari whatsapp ke nomer yang terdaftar tadi kemudian masukan kode yang diterima (biasanya berupa nomor) dalam proses instalasi dan tunggu hingga selesai.
Untuk menggunakan whatsapp di komputer biasanya kita harus menambah kontak telepon teman-teman dari handphone secara manual pada bagian kontak dengan mengisikan minimal nama dan no handphone.
Untuk Cara Install Aplikasi Whatsapp di Laptop Windows 10 akan jauh lebih mudah, jika sobat sudah memiliki windows 10. Silakan dilihat caranya disini.