Mata Uang Digital Bank Indonesia

Mata Uang Digital

Mata uang digital atau electronic currency mulai di garap oleh bank indonesia seperti dikutip dari beberapa sumber diantaranya http:// keuangan.kontan.co.id/news/bi-siap-siap-membuat-mata-uang-digital Bank Indonesia (BI) sedang mempelajari metode peredaran mata uang dalam bentuk digital. Pasalnya, ada sekitar 30 negara berencana untuk menerbitkan mata uang digital untuk mendukung kebutuhan masyarakat bertransaksi di dunia perdagangan online yang sedang marak di era modern ini.

Ronald Waas, Deputi Gubernur BI mengatakan, BI belum akan melaksanakan itu karena penerbitan mata uang dalam bentuk digital dalah hal baru di dunia, namun bank sentral akan mempelajari itu. ”Andai ada mata uang bentuk digital akan bermanfaat karena tidak perlu cetak uang untuk kertas ataupun logam,” katanya, Jumat (2/9).

Seperti dalam tulisan sebelumnya dalam blog ini tentang Pengertian dan Cara Kerja Emoney bahwa maraknya penggunaan uang elektronik yang baru beberapa tahun kita rasakan di negara ini sebenarnya sudah lama berjalan tanpa kita sadari karena hanya di gunakan dalam skala macro transaction, dan hari ini kita mulai merasakan penggunaannya di skala mikro yaitu pada transaksi level retail yang masyarakat terlibat langsung dalam penggunaannya.

Menurut beberapa referensi yang pernah saya baca menganalisa bahwa suatu saat nanti ketika mata uang digital mulai digunakan maka ini menjadi pertanda awal bahwa mata uang kertas akan segera hilang dan menandakan US$ sebagai Hard Currency dalam sistem keuangan global akan segera kolap dan secara tidak langsung amerika serikat yang merupakan pemilik US$ akan tersingkir dari negara adikuasanya, sebagaimana hari ini kita ketahui US merupakan salah satu penentu kebijakan internasional dengan kekuatan financial, politik dan militernya yang konon US sudah mengontrol hampir semua wilayah di dunia dengan 7 kapal induk (untuk pangkalan militer) yang di sebar di beberapa titik.

Jika United States tidak lagi menjadi polisi dunia lalu siapa yang akan menggantikannya? Mungkin sebagian kita sudah bisa menebak siapa yang akan menjadi negara adikuasa selanjutnya.

Menurut www .cnnindonesia.com/ekonomi/20160122145845-78-106056/tiru-bitcoin-bank-sentral-china-bakal-terbitkan-uang-digital/ bank central china juga akan segera meluncurkan mata uang digital setelah sebelumnya negara ekuador menjadi negara pertama yang mulai menggunakan mata uang digital. Lalu pada Mei 2015, bursa saham Nasdaq mengadopsi teknologi transaksi Bitcoin yang merupakan mata uang digital yang sudah populer untuk menciptakan sistem perdagangan saham yang lebih efisien dan aman.

Dalam blog ini juga sudah pernah saya bahas bahwa kemunculan uang digital atau emoney memungkinkan sebuah teknologi baru dalam pembayaran yang terintegrasi antara chip kartu selular dan chip kartu kredit menjadi SmartCard.