Cara Menginstal Aplikasi Di Laptop - Menginstall aplikasi adalah proses memasang perangkat lunak beserta seluruh komponennya kedalam perangkat keras sebuah device seperti laptop / HP smartphone sehingga aplikasi dapat dijalankan di laptop / HP smartphone.
Dalam ilmu komputer dikenal tiga istilah hardware, software dan brainware. Di mana hardware adalah perangkat keras komputer seperti CPU, monitor, keyboard, Mouse dan perangakat lainnya yang dapat dilihat dan dapat dipegang. Sedangkan software adalah perangkat lunak yang tidak dapat dilihat bentuknya oleh mata, berjalan pada perangkat keras komputer dan setidaknya dibagi menjadi dua jenis yaitu sistem operasi dan aplikasi.
Perbedaan Cara Menginstall Sistem Operasi dan Aplikasi Di Laptop
Pada dua jenis perangkat lunak ini sangat berbeda dalam cara menginstal ke dalam komputer atau laptop. Perangkat lunak sistem operasi merupakan perangkat lunak yang diinstal ketika komputer atau laptop masih kosong, belum ada perangkat lunak lain yang terpasang selain BIOS (basic input output sistem) yang tertanam pada hardware. Contoh perangkat lunak sistem operasi adalah windows, linux dan iOS untuk laptop dan komputer, sedangkan untuk perangkat mobile contohnya adalah Windows Phone, android dan BlackBerry.
Sedangkan aplikasi adalah software yang pada umumnya kita pakai untuk bekerja seperti aplikasi Microsoft Office, aplikasi desain grafis (corel,Photoshop, illustrator), aplikasi browser internet (mozilla Firefox, Google Chrome, uC Browser, opera, microsoft Edge), aplikasi games (monster Hunter, vampir, jurassic World, kingdom come,dll), aplikasi editor video (adobe premiere, after Effect, filmora, AVS,dll) dan semua aplikasi yang kita install setelah laptop/ komputer dalam keadaan menyala karena sudah terinstal sistem operasi di dalamnya.
Jadi kalau laptop tidak mau menyala karena software yang rusak maka yang harus dilakukan adalah menginstal ulang sistem operasi bukan aplikasi karena aplikasi berjalan di atas sistem operasi. Salah satu fungsi sistem operasi adalah menjembatani hardware/ perangkat keras dengan software aplikasi yang kita gunakan.
Sedangkan aplikasi adalah software yang pada umumnya kita pakai untuk bekerja seperti aplikasi Microsoft Office, aplikasi desain grafis (corel,Photoshop, illustrator), aplikasi browser internet (mozilla Firefox, Google Chrome, uC Browser, opera, microsoft Edge), aplikasi games (monster Hunter, vampir, jurassic World, kingdom come,dll), aplikasi editor video (adobe premiere, after Effect, filmora, AVS,dll) dan semua aplikasi yang kita install setelah laptop/ komputer dalam keadaan menyala karena sudah terinstal sistem operasi di dalamnya.
Jadi kalau laptop tidak mau menyala karena software yang rusak maka yang harus dilakukan adalah menginstal ulang sistem operasi bukan aplikasi karena aplikasi berjalan di atas sistem operasi. Salah satu fungsi sistem operasi adalah menjembatani hardware/ perangkat keras dengan software aplikasi yang kita gunakan.
Cara menginstal perangkat lunak aplikasi jauh lebih mudah daripada perangkat lunak sistem operasi karena perangkat lunak aplikasi berjalan di atas sistem operasi yang sudah ada. Oleh karena itu ketika kita akan menginstal aplikasi di laptop / HP smartphone maka kita perlu memperhatikan sistem operasi apa yang berjalan atau yang terinstal pada laptop / HP smartphone tersebut.
Sebagai contoh kalau sistem operasi yang ada di laptop adalah iOS/ linux maka kita tidak dapat menginstal aplikasi yang berplatform sistem operasi Windows di laptop kita. Hal ini sama halnya dengan perangkat mobile, jika pada Smartphone kita menggunakan sistem operasi Windows Phone atau blackberry maka kita tidak dapat menginstal aplikasi APK (Application Package File) yang merupakan ekstensi dari aplikasi berplatform sistem operasi Android.
Sebagai contoh kalau sistem operasi yang ada di laptop adalah iOS/ linux maka kita tidak dapat menginstal aplikasi yang berplatform sistem operasi Windows di laptop kita. Hal ini sama halnya dengan perangkat mobile, jika pada Smartphone kita menggunakan sistem operasi Windows Phone atau blackberry maka kita tidak dapat menginstal aplikasi APK (Application Package File) yang merupakan ekstensi dari aplikasi berplatform sistem operasi Android.
Oleh karenanya setiap developer aplikasi biasanya membuat beberapa jenis
platform aplikasi berdasarkan sistem operasi yang ada. Sebagai contoh
adalah aplikasi browser internet google chrome yang menyediakan beberapa
platform sistem operasi untuk Komputer/PC/Laptop dan HP seperti:Windows
10/8.1/8/7 64-bit, Windows 10/8.1/8/7 32-bit, Mac OS X 10.10 atau yang
lebih baru dan Linux, sedangkan untuk ponsel atau tablet Android & iOS
Pilihan Download Aplikasi Google Chrome Untuk Laptop / Ponsel |
Untuk beberapa aplikasi ada yang harus kita download terlebih dahulu aplikasi Installernya yang nantinya ketika prose instalasi aplikasi itu sedang berjalan maka diperlukan koneksi internet untuk mendownload semua komponen dari aplikasi tersebut yang akan diinstal. Proses instalasi ini biasanya disebut menginstal secara online.
Proses instalasi secara online memang ideal dilakukan karena instalasi akan mendownload versi terbaru dari aplikasi tersebut sehingga aplikasi yang terpasang nantinya adalah aplikasi terupdate yang sudah ada. Namun demikian tidak semua orang dapat melakukan instalasi aplikasi secara online karena faktor koneksi internet yang tidak memadai untuk melakukannya. Oleh karenanya pihak Developer aplikasi juga biasanya menyediakan offline Installer yang dapat didownload terlebih dahulu, baru install kemudian.
Oke, Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial cara menginstal aplikasi di laptop dengan menggunakan offline Installer pada aplikasi Google Chrome untuk laptop dengan sistem operasi Windows 7 64-bit.
Proses instalasi secara online memang ideal dilakukan karena instalasi akan mendownload versi terbaru dari aplikasi tersebut sehingga aplikasi yang terpasang nantinya adalah aplikasi terupdate yang sudah ada. Namun demikian tidak semua orang dapat melakukan instalasi aplikasi secara online karena faktor koneksi internet yang tidak memadai untuk melakukannya. Oleh karenanya pihak Developer aplikasi juga biasanya menyediakan offline Installer yang dapat didownload terlebih dahulu, baru install kemudian.
Oke, Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial cara menginstal aplikasi di laptop dengan menggunakan offline Installer pada aplikasi Google Chrome untuk laptop dengan sistem operasi Windows 7 64-bit.
Berikut ini langkah-langkah cara menginstal aplikasi di laptop:
- Langkah pertama adalah anda harus sudah mempunyai offline Installer atau biasanya disebut aplikasi google Chrome standalone yang dapat didownload di https://www.google.com/intl/en/chrome/?standalone=1.
- Download aplikasi dengan menyetujui TOS penggunaan aplikasi
- Setelah itu buka folder hasil download aplikasi tersebut.
- Kemudian double klik aplikasinya dan akan muncul warning untuk membuka aplikasi, klik di run untuk mulai menjalankan proses instalasi.
- Tunggu sampai proses instalasi selesai dan aplikasi akan terbuka dan siap untuk digunakan.
Itulah salah satu cara termudah menginstal sebuah aplikasi ke dalam perangkat PC atau laptop jika kita mengalami kendala dengan koneksi internet.
Beberapa aplikasi yang merupakan aplikasi berbayar atau Premium akan meminta kode lisensi aplikasi baik itu Serial number maupun kode aktivasi aplikasi yang harus diinput ketika proses instalasi berlangsung.
Beberapa aplikasi yang merupakan aplikasi berbayar atau Premium akan meminta kode lisensi aplikasi baik itu Serial number maupun kode aktivasi aplikasi yang harus diinput ketika proses instalasi berlangsung.